Menurut data tahun 2022 milik U.S. Department of State, jumlah umat Katolik Roma sebanyak 55,2% dari populasi; penganut agama Islam aliran Sunni sebanyak 8,3% dan aliran Syiah 8%; penganut Gereja Ortodoks Timur 4,9%; dan Protestan sebanyak 33,8%. Adapun kelompok yang jumlahnya kurang dari 5,5% mencakup Saksi-saksi Yehuwa, Yahudi, dan kelompok agama Kristen serta non-Kristen lainnya. Penduduk yang tidak menganut agama apapun berjumlah 22,4% dari populasi.
Jika dilihat dari jumlah penganut agama di Austria, dapat dikatakan bahwa agama Katolik merupakan agama yang paling dominan. Walaupun begitu, negara ini tetap mengakui banyak gereja Kristen lainnya serta mengakui secara hukum sebanyak 14 agama di Austria. Setiap penduduknya pun diizinkan untuk memilih agamanya berdasarkan keyakinan masing-masing.
(Susi Susanti)