JAKARTA - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengungkap rencana pembangunan pusat ibadah umat muslim atau Islamic Center di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK). Dia mengatakan, Al Ikhlas bukanlah satu-satunya Masjid yang akan dibangun di kawasan PIK.
Sebab kata Menag Nasaruddin, rencananya bakal ada pembangunan Masjid Agung Asadiyah PIK yang bisa menampung 5.000 jamaah.
"Masjid (Al-Ikhlas PIK) ini adalah masjid keempat yang dibangun di kawasan PIK,” ujar Menag saat meresmikan pemasangan tiang pancang Masjid Al Ikhlas, di Simpang Empat - Gate 5 Riverwalk Island, PIK, dikutip, Sabtu (8/3/2025).
“Nanti kami akan membangun lagi satu Masjid Agung yang lebih besar, yang bisa menampung hingga 5 ribu jemaah. Kami beri nama Masjid Agung Asadiyah PIK," lanjut Nasaruddin.
Rencana pembangungan Masjid Agung Asadiyah tersebut nantinya dirancang sebagai Islamic Center di kawasan PIK. Nasaruddin berharap Islamic Center yang bakal dibangun di kawasan PIK tersebut bisa menjadi pusat kehidupan beragama dan juga peradaban.
"Insha Allah, dengan adanya masjid ini, kawasan PIK semakin berkembang menjadi pusat kehidupan beragama dan peradaban," pungkasnya.
Sementara itu, Direktur Utama Agung Sedayu Group, Nono Sampono, menambahkan, pembangunan Masjid dan Islamic Center ini menjadi bagian dari konsep kawasan multikeberagaman yang menghadirkan empat rumah ibadah (Masjid, Gereja, Vihara, dan Kelenteng) sebagai simbol toleransi dan harmoni dalam kehidupan beragama.
Nantinya, Masjid Al Ikhlas bakal dibangun di atas lahan sekira 2.435 meter-persegi. Pembangunannya diperkirakan menelan biaya Rp45 miliar.