F-PDIP di RUU TNI, Puan: Kehadiran Kami untuk Luruskan yang Tak Sesuai

Achmad Al Fiqri, Jurnalis
Selasa 18 Maret 2025 17:04 WIB
Ketua DPP PDIP Puan Maharani (Foto: Dok Okezone)
Share :

JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang juga Ketua DPR RI, Puan Maharani mengungkap alasan mengapa fraksinya kini terlibat dalam pembahasan revisi Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Ia berkata, kehadiran Fraksi PDIP dalam Panja RUU TNI adalah untuk memastikan bahwa rancangan beleid tersebut benar-benar dibahas dengan sebaik-baiknya. 

“Kehadiran PDIP justru untuk meluruskan jika kemudian ada hal-hal yang tidak sesuai dengan apa yang kami anggap tidak sesuai,” kata Puan dalam keterangan tertulis, Selasa (18/3/2025).

Puan menjelaskan, sikap Megawati itu dinyatakan sebelum DPR RI dan Pemerintah membahas bersama RUU TNI. Ia mengatakan, hasil pembahasan RUU TNI telah dijelaskan oleh Panja dan pimpinan DPR RI.

"Ya itu kan sebelum kita bahas bersama. Dan hasilnya seperti apa, tadi kan dalam konferensi pers sudah disebarkan hasil dari panja yang akan diputuskan," terang Puan.
 

(Arief Setyadi )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya