Musim Dingin di Makkah: Di Antara Angin Sejuk dan Doa yang Mengalir Lembut

Arie Dwi Satrio, Jurnalis
Minggu 16 November 2025 06:39 WIB
Makkah saat musim dingin (foto: Okezone/Arie Dwi Satrio)
Share :

Di tengah arus manusia itu hadir suara yang memahami benar musim dingin di kota suci. Nurhadi, yang telah bekerja lebih dari 13 tahun di salah satu hotel Makkah, menjelaskan bagaimana bulan-bulan tertentu menjadi masa tersibuk.

“Khususnya bulan November, Desember, sampai Januari, biasanya di Makkah musim dingin dan keadaan Masjidil Haram selalu penuh. Begitu pun juga di Hotel Pullman Zamzam, tiga bulan itu selalu penuh,” ujarnya saat ditemui pertengahan November 2025.

Kepadatan itu membuat calon jamaah yang ingin merasakan ibadah di musim dingin perlu menyiapkan banyak hal sejak jauh hari. Nurhadi kembali memberi pengingat sederhana, namun penting.

“Yang perlu diperhatikan ketika ingin umroh di musim dingin, pastikan membooking hotel lebih dulu, untuk mengantisipasi ketidaktersediaan kamar. Jadi jauh-jauh hari sebelum tanggal keberangkatan, pastikan sudah memesan hotel,” ucapnya.

“Setelah itu, karena musim dingin, selalu menjaga kondisi kesehatan dengan menjaga pola makan. Minuman dan makanannya harus dijaga,” lanjutnya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya