Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Hutan Empat Gunung di Jawa Tengah Terbakar

Bramantyo , Jurnalis-Jum'at, 21 Agustus 2015 |00:53 WIB
Hutan Empat Gunung di Jawa Tengah Terbakar
Ilustrasi
A
A
A

KARANGANYAR - Kebakaran hebat melanda hutan di lereng Gunung Lawu tepatnya di Hutan Mrutu sebelah selatan Pos Pendakian Cemoro Kandang di Deso Gondosuli, Tawangmang, Karanganyar, Jawa Tengah.

Informasi yang didapat okezone dari salah satu anggota Karanganyar Emergency, Maryono, kebakaran yang terjadi sejak siang tadi, hingga pukul 23.33 WIB belum juga padam. Malah, kebakaran tersebut semakin membesar.

"Titik api mulai terlihat sejak siang hari tadi. Sampai saat ini api semakin membesar," jelas Maryono saat ditemui okezone di Karanganyar, Jawa Tengah, Kamis (20/8/2015) malam.

Pihaknya belum berani menduga penyebab kebaran tersebut. Namun menurutnya, kawasan hutan yang saat ini terbakar tersebut sering digunakan masyarakat setempat untuk membuat arang.

"Bahkan warga juga sering mencari rumput untuk pakan ternaknya. Tapi saya sendiri belum tahu apa penyebab kebakaran. Apakah karena panas yang menyengat sehingga memicu terjadinya kebakaran atau ada unsur lain," jelasnya.

Tak hanya hutan di lereng Gunung Lawu yang terbakar, tapi juga di lereng Gunung Merbabu tepatnya di Dukuh Bentrokan dan Dukuh Denokan Desa Wonolelo, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang. Wilayah itu berbatasan dengan Dukuh Citran, Desa Jrakah, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali.

Meski berada di daerah perbatasan, kobaran api terlihat jelas dari Kota Klaten, Jawa Tengah. BPBD Klaten mengaku banyak sekali menerima laporan warga. Semula warga warga Klaten mengira Gunung Merapi kembali erupsi. Pasalnya dari kejauhan titik api terlihat seperti pijaran api erupsi.

Kebakaran juga melanda hutan di Taman Nasional Gunung Merapi tepatnya di Blok Tempel, Desa Ngargosuko, Srumbung, Magelang, dan hutan di lereng Gunung Ungaran.

(Risna Nur Rahayu)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement