Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pimpinan Chechnya: Turki Akan Menyesal atas Tindakannya

Emirald Julio , Jurnalis-Rabu, 25 November 2015 |09:31 WIB
Pimpinan Chechnya: Turki Akan Menyesal atas Tindakannya
Kadyrov adalah salah satu pendukung terbesar Putin di Republik Rusia (Foto: Vocativ)
A
A
A

GROZNY – Pimpinan Republik Chechnya, Ramzan Kadyrov, melalui media sosialnya memberikan peringatan ancaman kepada Turki. Ia mengatakan bahwa Turki akan menyesali tindakannya karena menembak jatuh pesawat bomber Rusia.

Kadyrov telah menuduh Turki melakukan sebuah tindakan pengkhianatan dan meyakini otoritas Turki akan menyesali insiden tersebut.

“Saya tidak meragukan bahwa Turki akan menyesali tindakannya tersebut untuk waktu yang lama. Siapa pun yang berbicara mengenai persahabatan dan kerja sama di berbagai kesempatan, melakukan tindakan ‘licik’ seperti itu,” ungkap Kadyrov sebagai mana dilansir dari Tass, Rabu (25/11/2015).

“Secara pribadi, saya mendeklarasikan bahwa Republik Chechnya dan seluruh warganya siap untuk menerima perintah apapun (yang diberikan Presiden Rusia),” ujarnya.

“Karena kami selalu siap dengan tentara yang terlatih dan ribuan sukarelawan, hingga kini kami selalu siap menerima perintah. Kami akan menunjukkan bagaimana jiwa patriotisme dari Rusia,” tambahnya.

Pimpinan dari Republik Chechnya ini awalnya adalah seorang separatis yang melawan pengaruh Rusia di wilayah tersebut. Namun, pada 1999 tepatnya saat perang saudara Chechnya yang kedua dengan Rusia, ia merubah prinsipnya dan bergabung dengan Rusia.

(Hendra Mujiraharja)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement