SUNGGUMINASA - Perkelahian dua kelompok pemuda terjadi di Dusun Japing, Desa Sunggumanai, Kecamatan Pattallassang, Gowa, Sulawesi Selatan, Minggu malam. Kejadian itu mengakibatkan seorang pemuda, Rahmatullah (20), tewas dan tiga lainnya luka parah dan dilarikan ke rumah sakit.
Rahmatullah yang merupakan anak salah satu anggota Kodim 1409 Gowa itu tewas setelah mendapat luka tikaman badik di bagian leher. Korban mengembuskan napas terakhir saat dalam perjalanan menuju Puskesmas Pattallassang.
Berdasarkan keterangan sejumlah saksi, pertikaian itu ditengarai ketersinggungan korban. Saat menjelang magrib, Rahmatullah beberapa kali melintas dengan mengeraskan suara motornya, kemudian ditegur dan sempat dipukul Rahman Daeng Kulle (35).
Tidak terima kejadian itu, Rahmatullah memanggil empat rekannya kemudian mendatangi Rahman di rumahnya. Namun rupanya kedatangan rombongan itu juga sudah dinanti Rahman yang juga mempersiapkan diri bersama lima rekannya dengan membawa senjata tajam.
Pertikaian pun terjadi dan mengakibatkan Rahmatullah tewas setelah dibawa ke rumah sakit akibat tikaman Rahman.
Selain itu, seorang rekan korban, Zulkifli, juga mengalami luka parah di pergelangan tangan kiri. Sedangkan tangan kiri Rahman putus akibat sabetan parang dan rekannya, Aidil juga luka tusuk. Keduanya dilarikan ke RS Bhayangkara dan Wahidin Sudirohusodo Makassar.
Pascakejadian itu, rumah Rahman sudah kosong sebab ditinggalkan penghuninya. Bahkan, sejumlah polisi terlihat melakukan penjagaan di rumah bercat ungu itu.