Meski sudah dikomplain, driver wanita berparas ayu itu bersikukuh jika tak ada yang salah dengan cara mengemudinya. Merasa tak diindahkan, sang pelanggan tersebut bahkan mengancam si sopir tadi akan melaporkannya ke pihak grab.
Kendati sudah diancam akan dilaporkan, wanita itu tidak takut. "Ya udah komplain aja saya enggak takut. Silakan, saya enggak takut," ucap wanita itu.
(Baca juga: Rasain! Awalnya Sok Acungkan Golok, Begal Sadis Terkapar Diterjang Peluru Polisi)
Penumpang yang agak ngeyel itu lantas kembali berujar: "Oh jadi ibu nantangin saya untuk komplain ke grab. Jadi nanti kalau ibu dipecat, ibu mau makan apa anak ibu?" ungkap pria tersebut.
"Ya bapak harus tanggung jawab kalau saya dipecat pak," jawabnya lagi.