Setelah korban diketahui tewas, lanjut AKBP Arif, pelaku juga menebaskan kapak ke tubuhnya karena depresi dan berpikiran bisa tewas bersama-sama. Beruntung, nyawa pelaku masih bisa diselamatkan, tapi mengalami luka yang cukup serius.
"Korban mengalami luka bacok pada bagian kepala bawah belakang, telinga sebelah kanan sobek, luka bacok di leher kanan sebanyak tiga luka terbuka, dan luka bacok di ujung bibir hingga pipi kanan. Sedangkan pelaku mengalami luka bacok di kepala belakang sebanyak tujuh luka bacokan, leher kanan belakang sebanyak dua luka bacokan, leher kiri sebanyak dua luka bacokan, dan satu luka bacokan di kepala atas," paparnya.
Polisi pun menyita sejumlah barang bukti berupa sebilah kapak, satu botol air mineral, dan dua sepeda motor. Kini pelaku masih menjalani proses pemeriksaan dan perawatan medis. Kasus tersebut masih dalam penanganan petugas.
(Hantoro)