Kaisar Akihito dan Putra Mahkota Naruhito. (Foto: Reuters)
Kaisar Akihito naik takhta pada Januari 1989 saat berusia 56 tahun setelah mangkatnya sang ayah, Kaisar Hirohito. Naiknya suami dari Permaisuri Michiko sebagai Kaisar Jepang mengawali Era Heisei.
Sejak saat itu, Kaisar Akihito dan istrinya menjalankan tugas-tugas kerajaan, termasuk melakukan kunjungan ke korban bencana alam seperti yang dilakukannya usai bencana tsunami 2011.
Aturan undang-undang untuk pengunduran diri Kaisar Akihito diperlukan karena Undang-undang Rumah Tangga Kekaisaran 1947 tidak mengatur mengenai penyerahan takhta. Kaisar Jepang terakhir yang turun takhta adalah Kaisar Kokaku di 1817.
(Rahman Asmardika)