"Hingga saat ini belum tertangani. Terus di Kampung Gendeng, Baciro RT 17 RW 18. Di mana atap rumah, genteng berterbangan. Tercatat ada 20 kepala keluarga," ungkapnya.
Tak hanya di Yogyakarta, angin puting beliung menimpa Kabupaten Bantul. Tepatnya di Sorowajan RT 02/RW 08, Banguntapan Bantul.
(Baca Juga: Yogyakarta Diterjang Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Beberapa Bangunan Rusak)
Dampak dari puting beliung, sebelas rumah, masing-masing milik Mardi Sutrisno, Sumo, Darmadi, Darmo Sugito, Marto Prayitno, Suprih, Rini, Tadi, Temu/Suwito, Jumpeno, Minten, mengalami kerusakan.
"Terus di Sorowajan RT 03/RW 08, Banguntapan Bantul. Ada 23 rumah warga rusak. Terus di Sorowajan RT 07/RW 10, Banguntapan Bantul. Dan di Kampus STMIK AKAKOM, Karamg Jambe No.143, Banguntapan Bantul. Dimana atap ruang Kelas A12 mengalami kerusakan, karena asbes berterbangan dan jatuh di atap kelas tersebut," pungkasnya.
(Erha Aprili Ramadhoni)