Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Sandiaga Telusuri Adanya Dugaan Kegiatan Politik di CFD

Fadel Prayoga , Jurnalis-Senin, 30 April 2018 |12:19 WIB
Sandiaga Telusuri Adanya Dugaan Kegiatan Politik di CFD
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno (foto: Fadel/Okezone)
A
A
A

"Nanti saya statement abis Rapim ya soalnya mau cek cek beberapa informasi yang simpang siur dan kita mau verifikasi dulu karena di situ ada beberapa dinas yang menangani," kata Sandi di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (30/4/2018).

Sandiaga menambahkan, pihaknya sudah meminta kepada jajaran Jakarta Smart City untuk mengecek video yang berisikan dugaan intimidasi dari massa yang mengenakan kaos ganti presiden kepada kelompok yang mengginakan baju sibuk kerja.

"Jadi saya lagi minta smart city pastikan dulu. videonya kan yang masuk banyak sekali bukan hanya yang kita lihat yang viral, ada beberapa video," jelasnya.

Sandiaga mengaku tak menghapus pergub yang mengatur pelarangan kegiatan CFD untuk acara politik. Peraturan Gubernurnya sudah ada sejak masa pemerintahan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.

"Masih (berlaku) dong. Pergubnya kan sudah ditandatangani Pak Basuki (Ahok)," ujarnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement