BOJONEGORO – Kampanye terbuka Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro nomor urut 1 Soehadi Moeljono dan Mitro’atin (Mulyo Atine) berlangsung cukup meriah. Tak kurang 10 ribu orang menghadiri kampanye yang digelar di Stadion Letjen H. Soedirman, Bojonegoro pada Rabu (20/6/2018).
Selain menyajikan hiburan musik dangdut, kampanye terbuka paslon yang diusung empat parpol yakni Partai Demokrat, Golkar, Partai Perindo, dan PKS ini juga menyuguhkan laga sepakbola eksebisi antara Bojonegoro all-star melawan Persela All Star. Laga tersebut disaksikan lebih dari 10 ribu masyarakat. Bahkan tak sedikit karena kapasitas yang minim membuat banyak warga yang tak dapat masuk stadion.
“Kita cetak 10 ribu tiket gratis dan itu habis. Ini di luar prediksi kita. Kita terima kasih apresiasi masyarakat Bojonegoro,” ujar Juru Bicara Paslon Mulyo Atine, Syukur Priyanto.

Menurut Calon Bupati Soehadi Moeljono mengatakan sengaja mengundang Persela guna melawan Bojonegoro all star untuk membangkitkan semangat berjuang para pemuda Bojonegoro.