Pihak kepolisian baru menerima laporan warga yang mendatangi Polsek Kasembon pada Rabu (15/8/2018) siang. Saat ini, pihak Polsek Kasembon bersama Polres Batu langsung menyelidiki perusakan ke sejumlah makam tersebut.
"Baru dilaporkan tadi pukul 11.30 WIB. Polsek dan Polres masih melakukan penyelidikan agar bisa mengungkap pelakunya," ungkap pria yang akrab disapa Buher ini.

Pihak kepolisian masih memeriksa sejumlah saksi termasuk warga yang menjumpai kerusakan makam pertama kali. Namun, pihak kepolisian terkendala minimnya saksi saat aksi perusakan makam tersebut.
"Saksinya minim," pungkasnya.
(Arief Setyadi )