Sebelumnya diberitakan, tim penindakan KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, terkait dugaan kasus suap. Tasdi diduga menerima suap terkait proyek pembangunan Purbalingga Islamic Center tahap II tahun 2018.
Dalam operasi senyap itu, KPK mengamankan empat orang lainnya yakni Kabag ULP Pemkab Purbalingga, Hadi Iswanto, kemudian pihak swasta yaitu Hamdani Kosen, Librata Nababan, dan Ardirawinata Nababan, mereka sebagai pemberi suap.
Tasdi resmi menjabat sebagai Bupati Purbalingga sejak 15 Februari 2016. Sebelum menjabat orang nomor satu di Purbalingga, politisi PDI Perjuangan merupakan Ketua DPRD Purbalingga dua periode, 2004-2009 dan 2009-2014.
(Salman Mardira)