JAKARTA - Kepala Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Soerjanto Tjahjono mengatakan jika pihaknya berhasil mengunduh data dari blackbox berjenis Flight Data Recorder (FDR) milik pesawat Lion Air PK-LQP dengan nomor penerbangan JT-610.
“Jadi black box seperti tadi malam sudah saya sampaikan sudah berhasil di download datanya bagus, ada 69 jam yang direkam,” ujar Soerjanto di KRI Banda Aceh, Selasa (6/11/2018).
Baca Juga: KNKT: Mesin Pesawat Lion Air Masih Hidup saat Menyentuh Air

Dari hasil tersebut, dia mengucapkan jika mendapatkan data bahwa pesawat tersebut sudah terbang sebanyak 19 kali dalam waktu rentan 69 jam.