JAKARTA - Tim Disaster Victim Identification (DVI) Rumah Sakit (RS) Polri kembali mengidentifikasi 17 korban lainnya dalam inisiden jatuhnya pesawat Lion Air JT-610 yang jatuh di Perairan Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat.
Hingga sembilan hari proses evakuasi, tercatat tim DVI Polri telah mengidentifikasi sebanyak 44 korban. Dengan rincian, 33 korban berjenis kelamin pria dan 11 orang perempuan.
Kepala Bidang DVI Mabes Polri Kombes Lisda Cancer menjelaskan, identifikasi 17 korban kecelakaan Lion Air hari ini didapatkan setelah melakukan pencocokan data postmortem, antemortem. Setelah itu, tim DVI langsung melakukan sidang rekonsiliasi.
"Sidang rekonsiliasi hari ini DVI berhasil mengidentifikasi 17 korban penumpang Lion Air," ucap Lisda dalam jumpa pers di RS Polri,Jakarta Timur, Selasa (6/11/2018).

Baca Juga: Usai Doa Bersama, Keluarga Korban Lion Air Lihat Lokasi Jatuhnya Pesawat
Adapun identitas korban jatuhnya pesawat Lion Air yang telah teridentifikasi hari ini, adalah: