"Kami menjaga jarak dari pulau itu dan belum dapat menemukan mayat tersebut. Mungkin diperlukan beberapa hari lagi dan ... (pengintaian) dari daerah itu," tambah Pathak sebagaimana dilansir AFP, Jumat (23/11/2018).
Polisi telah melibatkan para ahli lapangan termasuk antropolog India, dan petugas kesejahteraan kesukuan dan kehutanan untuk membantu mereka mengatasi situasi.
"Kami harus berhati-hati bahwa kami tidak boleh mengganggu mereka atau habitat mereka dengan cara apa pun. Ini adalah zona yang sangat sensitif dan proses evakuasi akan memakan waktu," kata Pathak.
Polisi India mengatakan sebuah kasus pembunuhan Chau telah didaftarkan terhadap anggota suku yang "tidak dikenal" dan telah menahan enam nelayan dan satu orang lain yang diduga membantu Chau pergi ke pulau itu.
Pihak berwenang mengatakan salah satu tujuan penangkapan adalah "efek demonstratif, sehingga seluruh dunia dan penduduk setempat tahu bahwa tidak ada yang boleh pergi ke sana".
(Rahman Asmardika)