Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Selain Monas, Peserta Reuni 212 Juga Berkumpul di Masjid Istiqlal

Puteranegara Batubara , Jurnalis-Minggu, 02 Desember 2018 |01:38 WIB
Selain Monas, Peserta Reuni 212 Juga Berkumpul di Masjid Istiqlal
(Foto: Puteranegara/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Peserta Reuni 212 tak hanya memadati Monas, tapi juga banyak yang ke Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Minggu (2/12/2018) dini hari. Mereka sengaja singgah di Istiqlal untuk berisitirahat sebelum mengikuti rangkaian kegiatan Reuni 212 pagi nanti.

Salah satu warga Arya Rasta asal Yogyakarta yang telah tiba di Jakarta sejak Sabtu (1/12). Dia jauh-jauh datang ke Ibu Kota hanya untuk mengikuti kegiatan ini.

"Kami berangkat bareng-bareng naik kereta. Kebetulan dekat stasiun (Gambir), kami singgah di sini (Masjid Itiqlal),” ujar Arya di Mesjid Istiqlal.

Foto: Puteranegara/Okezone

Arya menjelaskan, alasannya datang mengikuti kegiatan ini adalah karena sudah pernah hadir ke Aksi Bela Islam 212 pada 2016. “Ya ingin meramaikan saja,” ujar dia.

Sementara itu, selain di Istiqlal, sejumlah peserta reuni juga berada di kawasan Monas. Bahkan lalu lintas di Monas sudah lumpuh akibat kendaraan yang terparkir di pinggir jalan.

(Baca juga: Dini Hari, Peserta Reuni 212 Terus Berdatangan ke Kawasan Monas)

Berdasarkan pantauan Okezone di Monas, beberapa polisi sudah mulai melakukan penjagaan dan pengawalan jelang reuni akbar tersebut.

Terpantau, personel kepolisian berasal satuan lalu lintas dan Korps Brimob. Namun, dini hari ini, jumlah petugas masih terpantau sedikit.

Tak hanya polisi, ada juga petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP dan TNI yang membantu menjaga keamanan.

Foto: Puteranegara/Okezone

Meskipun kegiatan Reuni 212 digendakan dimulai Pukul 03.00 WIB, saat ini massa sudah terpantau memadati kawasan Monas yang menjadi titik pusat kegiatan.

Diketahui, Sebanyak 20 ribu personel gabungan disiapkan untuk mengamankan kegiatan Reuni Akbar Alumni 212.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, personel tersebut terdiri atas polisi, TNI, dan instansi terkait lainnya.

(Qur'anul Hidayat)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement