Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Tekan Golput, Veteran Pejuang Kemerdekaan RI Diajarkan Cara Mencoblos Surat Suara Pemilu 2019

Fathnur Rohman , Jurnalis-Rabu, 06 Februari 2019 |15:53 WIB
Tekan Golput, Veteran Pejuang Kemerdekaan RI Diajarkan Cara Mencoblos Surat Suara Pemilu 2019
KPU Cirebon Sosialisasi Cara Mencoblos dan Membedakan Surat Suara Pemilu 2019 kepada Para Veteran Pejuang Kemerdekaan RI yang Tergabung Dalam LVRI (foto: Fathnur Rohman/Okezone)
A
A
A

CIREBON - Para veteran perang kemerdekaan yang tergabung dalam Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI), mulai belajar cara mencoblos, serta membedakan surat suara Pileg dan Pilpres 2019 bersama KPU Kota Cirebon, Rabu (6/2/2019). Hal itu dilakukan, mengingat mereka belum memahami sistem Pemilu 2019 yang baru.

Ketua LVRI Kota Cirebon, Didi Supardi megatakan, para veteran perang ini belum mengetahui cara untuk membedakan warna-warna pada surat suara di Pemilu sekarang. Apalagi, banyak dari mereka yang tidak bisa baca dan tulis.

(Baca Juga: 138.050 Pengawas TPS Dikerahkan Awasi Pemilu 2019 di Jawa Barat) 

KPU Cirebon Sosialisasi Cara Mencoblos dan Membedakan Kertas Suara Pemilu 2019 kepada Para Veteran Pejuang Kemerdekaan RI yang Tergabung Dalam LVRI (foto: Fathnur Rohman/Okezone)	 KPU Cirebon Sosialisasi Cara Mencoblos dan Membedakan Surat Suara Pemilu 2019 kepada Para Veteran Pejuang Kemerdekaan RI yang Tergabung Dalam LVRI (foto: Fathnur Rohman/Okezone)

"Meskipun kita belum memahami secara utuh, ditambah lagi ada veteran yang tidak bisa baca dan tulis, setidaknya dengan adanya sosialisasi ini, ke depannya kami ada gambaran," ujar Didi saat ditemui Okezone, Rabu (6/2/2019).

Dirinya mengaku, adapaun siapa yang akan dipilih para veteran nanti, itu tergantung pada hati nurani masing-masing. Ia mengingatkan, agar para Caleg atau Capres-Cawapres harus jujur dalam berkampanye nanti, tanpa ada kecurangan.

Ia menambahkan, dengan adanya sosialisasi yang dilakukan KPU Kota Cirebon ini akan sangat penting berperan penting bagi para veteran, khususnya menekan angka golput di lingkungan para veteran.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement