Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ketua KPA Sebut Pengeluaran 14 Siswa AIDS dari Sekolah Bukan Solusi

Avirista Midaada , Jurnalis-Selasa, 19 Februari 2019 |10:32 WIB
Ketua KPA Sebut Pengeluaran 14 Siswa AIDS dari Sekolah Bukan Solusi
AIDS (Timeslive)
A
A
A

MALANG - Kasus pengeluaran anak mengidap HIV AIDS di salah satu sekolah di Kota Surakarta dikecam oleh Ketua Komnas Perlindungan Anak (KPA) Arist Merdeka Sirait.

"Itu pelanggaran hak anak atas hak sekolah anak apalagi itu hanya usulan dari segelintir usulan wali siswa yang kemudian dikuatkan oleh sekolah," tegas Arist di sela - sela kunjungan ke Kota Malang pada Senin 18 Februari 2019.

 Baca juga: 14 Anak Penderita HIV dan AIDS Diusir dari Sekolah, Ini Reaksi Ganjar Pranowo

Menurutnya, pemindahan sekolah atau melakukan home schooling kepada 14 siswa pengidap HIV AIDS bukan solusi bijak dan tepat. 'Merekomendasikan home schooling dan memindahkan ke sekolah lain itu bukan solusi," lanjutnya.

 Ketua Komnas Perlindungan Anak (KPA) Arist Merdeka Sirait (Avirista Midaada/Okezone)

Pihaknya juga masih berupaya untuk bertemu Wali Kota Solo F. X. Hadi Rudyatmo guna membicarakan permasalahan ini. "Kami menyarankan mencabut keputusan itu. Kita sedang sedang berusaha untuk bertemu dengan Walikota Solo membicarakan hal itu," terangnya.

 Baca juga: Sejumlah Ibu Hamil Positif HIV/AIDS di Ambon

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement