JAKARTA – Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri mengajak kelompok milenial untuk bersama-sama memerangi peredaran ataupun penyalahgunaan narkotika di Indonesia. Hal itu mengingat banyak kaum muda yang terjebak dari barang haram tersebut.
Untuk mewujudkan milenial anti-narkoba, Bareskrim Polri bekerjasama dengan Gerakan Nasional Anti Narkoba (Granat). Nantinya, untuk menyadarkan bahwa narkoba ke milenial, Bareskrim Polri dan Granat akan menggelar deklarasi anti-narkoba.
Ketua Granat Indonesia Henry Yosodiningrat mengatakan, kegiatan tersebut akan digelar di empat provinsi di Indonesia, yaitu Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, dan Aceh.
“Pertama di Padang pada 3 Maret, di Pekanbaru 10 Maret, Banda Aceh 17 Maret, dan Medan pada 24 Maret,” kata Henry saat dikonfirmasi, Jakarta, Selasa (26/2/2019).

Ia menargetkan acara itu diikuti sekitar 15 hingga 20 ribu kaum milenial. Nantinya, kegiatan itu dikemas dalam bentuk acara yang menarik perhatian dari kaum muda dewasa ini.
"Kami harap motor organisasi ini bisa bergerak dan menekan angka pemakaian narkoba di kaum milenial," tutur Henry.
(Baca Juga : Polisi Temukan Narkoba Jenis Baru 'Ekstasi Diamond')
Diketahui, kegiatan ini akan diisi dengan jalan santai, pengucapan deklarasi atau komitmen untuk melawan narkoba.Tujuannya agar kaum milenial sebagai penerus bangsa, memiliki wawasan dan tahan godaan dari ancaman bahaya narkoba serta memilih hidup sehat tanpa narkoba.
(Baca Juga : Undercoverbuy Jadi Siasat Jitu Polisi Sergap Pengedar Obat Terlarang)
(Erha Aprili Ramadhoni)