JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Andi Arief ditangkap lantaran penyalahgunaan narkoba jenis Sabu. Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu ditangkap dengan seorang wanita ketika di dalam hotel.
"Bersama dengan seorang wanita," kata Kabareskrim Polri Komjen Idham Azis saat dikonfirmasi, Senin (4/3/2019).
Baca juga: Ada Sebungkus Kondom Bergerigi saat Polisi Tangkap Andi Arief terkait Narkoba

Tetapi, belum diketahui siapa sosok wanita itu. Hingga kini Andi sendiri masih ditahan untuk pemeriksaan secara intensif.
Sebelumnya, dalam operasi itu, penyidik Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri mengamankan sejumlah barang bukti selain narkoba. Salah satunya adalah yang diduga alat pengaman seks atau kondom.
(Fakhri Rezy)