Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Modernisasi Persenjataan Indonesia Ditanyakan dalam Debat, Ini Jawaban Jokowi & Prabowo

Harits Tryan Akhmad , Jurnalis-Sabtu, 30 Maret 2019 |21:36 WIB
Modernisasi Persenjataan Indonesia Ditanyakan dalam Debat, Ini Jawaban Jokowi & Prabowo
Ilustrasi
A
A
A

JAKARTA - Debat keempat beranjak ke tema keamanan dan pertahanan. Dua calon presiden diajukan pertanyaan oleh para panelis perihal tema modernisasi sistem persenjataan di Indonesia.

Bagaimana strategi modernisasi alusista dengan tetap menjamin transparansi di tengah keterbatasan anggaran, adalah pertanyaan yang diajukan panelis untuk kedua capres.

Calon Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto menyatakan bahwa pertahanan dan keamaan penting bagi negara, Ia meyakini kekayaan bangsa kalau tak dijaga tak mungkin bisa dipertahanankan.

"Pertahanan Indonesia terlalu lemah, kenapa karena kita tak punya uang, kita harus menjaga keuangan kita, karena kekayaan kita tidak tinggal di Indonesia, kenapa? karena kita lemah," jelasnya

Menurutnya, menambah anggaran pertahanan adalah salah satu solusi yang akan dilakukan pemerintahan Prabowo-Sandiaga Uno.

"Bagi saya, harus tingkatkan anggaran pertahanan, kita harus buat sistem hentikan kebocortan, hentikan korupsi agar kekayaan kita tidak mengalir ke luar negari," ujarnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement