JAKARTA - Ketua Panitia Seleksi Calon Pimpinan (Pansel Capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Yenti Ganarsih mengatakan, pihaknya baru menerima 35 orang pendaftar calon komisaris lembaga antirasuah jilid V.
Padahal, pendaftaran untuk capim KPK jilid V sendiri sudah memasuki hari kedelapan sejak dibuka pada Senin, 17 Juni 2019. Pendaftaran capim KPK akan dibuka hingga 4 Juli 2019.
"Betul ada 35 (pendaftar). Sepertinya kurang peminat, tapi engga tahu juga nanti di hari-hari akhir," kata Yenti kepada Okezone, Selasa (25/6/2019).
