JAKARTA – Plh Gubernur DKI Jakarta Saefullah meminta kepada Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Megantara untuk mensterilkan trotoar Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat dari para pencari suaka. Salah satu caranya dengan menempatkan personel Satpol PP di kawasan tersebut.
"Wali Kota Jakarta Pusat harus menjaga lokasi ini. Agar saat sudah dipindah jangan sampai ada lagi," kata Saefullah di DPRD, Jakarta Pusat, Kamis (11/72019).
Saat ini, mereka sudah dipindahkan ke lahan eks Kodim Jakarta Barat di Kalideres menggunakan tujuh bus milik Pemprov DKI. Ia juga mengimbau Wali Kota Jakarta Barat Rustam Effendi agar memperhatikan kondisi para pencari suaka di sana selama seminggu.

Menurut dia, Rustam harus segera berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk mengurus para pencari suaka tersebut. Namun, pihaknya hanya bisa menanggung kebutuhan makanan mereka selama seminggu.
"Selebihnya kita berharap United Nations High Commissioner for Refugeest (UNHCR) meneruskan hal itu sampai persoalan itu tuntas," katanya.
Baca Juga : Bagaimana UNHCR dan Pemerintah Tangani Demo Pencari Suaka di Kebon Sirih?
Terkait dana untuk mengakomodasi para pengungsi itu, kata dia, pihaknya sudah menyiapkan dana di dalam APBD DKI 2019. "Jadi enggak repot-repot lagi, ada kebakaran, kebanjiran, musibah lain, darurat seperti ini itu bisa dipakai," kata dia.
Baca Juga : Satpol PP Tak Bisa Tindak Pencari Suaka yang Tidur di Trotoar Kebon Sirih
(Erha Aprili Ramadhoni)