JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca di Ibukota Jakarta pada Selasa (16/7/2019) pagi, diperkirakan cerah berawan.
Berdasarkan laman resmi BMKG, cuaca cerah berawan akan terjadi di seluruh wilayah baik di Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Jakarta Utara, maupum Kepulauan Seribu.
Cuaca yang sama juga diperkirakan terjadi pada waktu siang hari. BMKG prediksi kalau seluruh wilayah Jakarta belum ada perubahan atau cerah berawan.
