Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Anies Baswedan Ngaku Tak Pernah Studi Banding ke Luar Negeri

Sarah Hutagaol , Jurnalis-Jum'at, 16 Agustus 2019 |16:31 WIB
Anies Baswedan <i>Ngaku</i> Tak Pernah Studi Banding ke Luar Negeri
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Gubernur Anies Baswedan mengaku bahwa setiap kepergian dirinya ke luar negeri bukan untuk studi banding. Hal tersebut disampaikan ketika ditanya mengenai sindiran Jokowi mengenai jajaran eksekutif yang melakukan itu.

"Karena kalau saya pergi enggak pernah studi banding. Saya justru kesana mempromosikan indonesia, mengkampanyekan Indonesia," ujar Anies di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Jumat (16/8/2019).

Anies menjelaskan kalau kepergiannya ke luar negeri untuk melakukan kunjungan kerja, dan juga memaparkan kemajuan-kemajuan Indonesia, dan tentunya hal itu dapat menarik wisatawan datang ke tanah air.

"Para pemimpin republik ini sejak awal itu melihat dunia setara, jangan minder sama dunia, seakan-akan dunia lebih besar, tidak, datang kesana mewarnai justru penting, tapi kalau jalan kesana untuk jalan-jalan nah itu salah," terangnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement