Barry Loudermilk dari Republik membandingkan proses pemakzulan dengan nasib Yesus Kristus.
"Selama persidangan palsu itu, Pontius Pilatus memberikan lebih banyak hak kepada Yesus daripada yang diberikan Demokrat kepada presiden dalam proses ini," kata Loudermilk.
Demokrat dilaporkan diinstruksikan Pelosi untuk memperlakukan proses pemakzulan dengan sungguh-sungguh. Dia mengatakan kepada wartawan di luar ruangan bahwa dia "sedih" selama proses persidangan, dan sejumlah Demokrat merefleksikan kekecewaan mereka karena terlibat dalam proses pemakzulan.
Trump telah melakukan intervensi menjelang pemungutan suara, dengan menulis surat setebal enam halaman kepada Pelosi yang menuduhnya menyatakan "perang terbuka terhadap demokrasi Amerika".
Dalam surat tersebut yang diterbitkan oleh Gedung Putih, Trump mengklaim bahwa dia telah "dicabut dari Proses Konstitusi dasar dari awal penipuan pemakzulan ini".
Trump sebenarnya telah terbuka diundang oleh Komite Kehakiman DPR untuk memberikan bukti, sebuah langkah yang juga akan memungkinkan tim hukumnya untuk menanyai para saksi, tetapi dia menolak. (fzy)
(Amril Amarullah (Okezone))