SOLO - Aksi pejambretan berhasil digagalkan seorang penjual bubur ayam bernama Muh Syahrial Muchtar (23). Pelaku Bima Agung Rahmadi (34) berhasil diamankan setelah dibantu warga.
Namun, warga yang kesal akhirnya langsung menghakimi pelaku hingga babak belur. Peristiwa yang terjadi di kawasan Solo, Jawa Tengah itu kini ditangani Polres Karanganyar, Jawa Tengah.
Kapolres Karanganyar AKBP Leganek Mawardi mengatakan, peristiwa tersebut berawal saat korban, Sarminah warga Desa Ngringo, Jaten itu hendak berangkat kerja, Kamis 27 Februari 2020 sekira pukul 05.45 WIB.
Saat itu, Saminah berangkat ke tempat kerja dengan menaiki sepeda angin. Ia menaruh dompetnya di keranjang depan sepeda. Melihat mangsa yang mudah, pelaku menggeber sepeda motornya Honda Vario AD 3249 XA mendekati korban kemudian mengambil dompetnya.
"Korban berteriak. Kemudian ada yang mengejar," kata Leganek kepada wartawan, belum lama ini.

Baca Juga: Jambret Ditembak Polisi Usai Rampas Handphone Korbannya