Sebelum jatuh pada pukul 14.30 waktu setempat, pesawat tersebut sedang berupaya mendarat di Bandara Internasional Jinnah, Kota Karachi.
Pemimpin eksekutif PIA Arshad Malik mengatakan pilot memberitahu menara mereka mengalami "kesulitan teknis."
'Mayday, mayday...'- Pakistan plane's last message from the pilot.
— SkyNews (@SkyNews) May 22, 2020
In the mayday call, the pilot can be heard saying that the plane has lost its engines.
There are 'no survivors' after the plane crash in Karachi, read more here: https://t.co/Xu6ZzKS2CE pic.twitter.com/mIraPV8SXb
Rekaman suara yang disebut-sebut sebagai percakapan antara menara pengatur lalu lintas udara dan seorang pilot telah dirilis media Pakistan
Sang pilot mengatakan pesawatnya telah "kehilangan mesin-mesin". Seorang pengatur lalu lintas udara kemudian bertanya apakah pilot akan mencoba "mendarat pada bagian lambung". Sang pilot lantas menyahut "mayday, mayday, mayday".