Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Taput, Bonggas Pasaribu mengatakan, tidak ada korban jiwa akibat bencana angin puting beliung tersebut.
"Tidak ada korban jiwa akibat bencana angin puting beliung itu, berakibat terjadi kerusakan rumah masyarakat,"ujarnya.
"Laporan yang saya terima masih dari Desa Siraja Hutagalung Siatas Barita dan untuk data berapa kerusakan, besok baru dapat kita peroleh. Sebab, malam ini anggota turun ke masyarakat, aliran arus listrik PLN padam. Hingga terkendala dalam pendataan,"tutup Bonggas.
(Fahmi Firdaus )