Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Siswa 15 Tahun Meninggal Mendadak di Hari Pertama Kembali ke Sekolah

Rahman Asmardika , Jurnalis-Jum'at, 17 Juli 2020 |11:01 WIB
Siswa 15 Tahun Meninggal Mendadak di Hari Pertama Kembali ke Sekolah
Ilustrasi.
A
A
A

KUALA LUMPUR – Seorang siswa pingsan dan meninggal di hari pertama masuk kembali ke sekolah setelah penguncian (lockdown) virus corona di Bandar Tun Razak, Malaysia.

Berdasarkan laporan Bernama, siswa berusia 15 tahun dinyatakan meninggal dunia oleh dokter setelah dia dilarikan ke Rumah Sakit Universiti Kebangsaan Malaysia di Kuala Lumpur. Siswa itu dilaporkan dalam keadaan sehat dan tidak menunjukkan gejala atau demam yang abnormal sebelum tiba-tiba pingsan di ruang kelas pada Rabu (15/7/2020).

Foto: Osman Affan.

Kepala Kepolisian Distrik Cheras ACP Mohamed Mokhsein Mohamed Zon mengonfirmasi insiden tersebut dan mengatakan bahwa kejadian itu saat ini diklasifikasikan sebagai kematian mendadak. Kepolisian Malaysia telah melakukan autopsi terhadap korban untuk mengetahui penyebab kematiannya.

"Saat ini, kasus ini diklasifikasikan sebagai kematian mendadak dan post-mortem dilakukan oleh rumah sakit untuk mengidentifikasi penyebab kematian," katanya kepada Bernama.

Pekan ini Malaysia memulai fase kedua pembukaan kembali sekolah-sekolah dengan mengizinkan siswa tingkat 1 hingga 4 serta Tahun 5 dan 6 untuk kembali belajar di ruang kelas. Sebelumnya, hanya siswa tingkatan 5 dan 6, prasekolah, dan taman kanak-kanak yang sudah diizinkan kembali masuk.

(Rahman Asmardika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement