Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Menhan Prabowo : Dirgahayu RI Mari Teruskan Perjuangan Para Pendahulu

Riezky Maulana , Jurnalis-Senin, 17 Agustus 2020 |18:55 WIB
Menhan Prabowo : Dirgahayu RI Mari Teruskan Perjuangan Para Pendahulu
Menhan Prabowo Subianto. (Foto : Instagram/@kemhanri)
A
A
A

JAKARTA – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto beserta jajaran Kementerian Pertahanan (Kemhan) menyampaikan ucapan dan harapannya dalam rangka HUT Ke-75 RI. Ucapan dan harapan itu diunggah melalui akun Instagram pribadinya @prabowo dan akun Instagram Kemhan @kemhanri.

"Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh salam sejahtera bagi kita sekalian, shalom, omswastiastu, namo budaya. Saya Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto mengucapkan Dirgahayu Republik Indonesia yang ke-75," ujarnya dalam unggahan video yang dilihat, Senin (17/8/2020).

Dalam cuplikan video berdurasi 60 detik itu, Prabowo mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk dapat bekerja lebih keras. Tak lupa dia berpesan agar masyarakat meneruskan perjuangan yang telah dilakukan para pahlawan terdahulu dalam merebut kemerdekaan.

"Marilah kita semua meneruskan perjuangan pendahulu kita, kobarkan semangat merah putih di seluruh Nusantara dari Sabang sampai Merauke. Marilah kita terus bekerja lebih keras lagi untuk membawa Indonesia lebih sejahtera, lebih adil, lebih Makmur, lebih damai," ujarnya.

Baca Juga : Presiden Jokowi Kenakan Jas saat Upacara Penurunan Bendera Merah Putih

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement