Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Dua Pekan Hilang, Keluarga Berharap Tiga Bocah Pulang dalam Keadaan Hidup

Erwin Syah Putra Nasution , Jurnalis-Selasa, 03 November 2020 |16:05 WIB
Dua Pekan Hilang, Keluarga Berharap Tiga Bocah Pulang dalam Keadaan Hidup
Foto: iNews
A
A
A

LANGKAT - Keluarga 3 anak yang hilang di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara masih terus berharap anak mereka segera kembali dan dalam keadaan hidup.

(Baca juga: Heboh Gundukan Tanah di Lokasi 3 Bocah Hilang di Langkat)

Pasalnya, hampir dua pekan hilangnya tiga bocah asal Dusun Pulka, Desa Naman Jahe, Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Sampai hari ini, Selasa (3/11/2020) Yogi Tri Herlambang, Nizam Auvar Reza dan Alfisa Zahra seakan hilang ditelan bumi belum ditemukan meski segala upaya telah dilakukan baik dari Polri, TNI dan dibantu masyarakat sekitar dan relawan untuk mencari keberadaan tiga anak yang menghilang secara misterius pada Minggu 18 Oktober lalu.

(Baca juga: 150 Personel Dikerahkan Cari 3 Bocah Hilang Misterius, Hasilnya Masih Nihil)

Namun hingga kini polisi dibantu TNI dan warga setiap harinya terus mencari keberadaan ketiganya dengan melakukan penyisiran ke pelosok desa atau ke dalam perkebunan kelapa sawit milik PT LNK.

Polisi juga sudah memeriksa 10 orang saksi terkait kasus tersebut. Hingga saat ini keluarga ketiga bocah masih bersabar dan berharap anak mereka segera kembali ke pangkuan dalam keadaan masih hidup.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement