Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Jerman Tegaskan Ansaar International Sebagai Organisasi Muslim Terlarang

Agregasi VOA , Jurnalis-Kamis, 06 Mei 2021 |11:14 WIB
Jerman Tegaskan Ansaar International Sebagai Organisasi Muslim Terlarang
Polisi berjaga-jaga di depan kantor Ansaar International (Foto: Reuters)
A
A
A

JERMAN - Pemerintah Jerman menegaskan organisasi Muslim yang dituduh mendukung terorisme secara global melalui sumbangan-sumbangannya sebagai organisasi terlarang.

Melalui sebuah pernyataan, Kementerian Dalam Negeri mengatakan polisi menggerebek gedung-gedung yang terkait dengan Ansaar International di 10 negara bagian Jerman.

Kementerian menuduh dana yang dikumpulkan organisasi tersebut, yang seolah-olah digunakan untuk proyek-proyek kesejahteraan, sesungguhnya ditujukan untuk membantu mendanai kelompok-kelompok seperti afiliasi Al-Qaeda Suriah yang dikenal sebagai Front Nusra, kelompok Palestina Hamas dan al-Shabab di Somalia.

“Organisasi Ansaar International dan anak-anak organisasinya merupakan jaringan terlarang. Jaringan tersebut mendanai terorisme secara global melalui sumbangan-sumbangannya,'' cuit Juru Bicara Kementerian Dalam Negeri di Twitter.

Lebih dari 1.000 petugas polisi menggerebek gedung-gedung dan ruang-ruang kantor Ansaar International di berbagai penjuru Jerman dan menyita sekitar 150.000 euro (Rp2,6 miliar).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement