Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Bakar Sampah, Dapur Pesantren dan Atap Rumah Warga Ikut Terbakar

Dharmawan Hadi , Jurnalis-Rabu, 13 Oktober 2021 |19:52 WIB
Bakar Sampah, Dapur Pesantren dan Atap Rumah Warga Ikut Terbakar
Kebakaran di Sukabumi (foto : iNews)
A
A
A

SUKABUMI - Kebakaran menghanguskan sebuah rumah dan pesantren di Jalan Parahita RT 04/02, Kelurahan Cibeureum Hilir, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, pada Rabu (13/10/2021). Kejadian kebakaran tersebut terjadi sekira pukul 16.40 WIB.

Kepala Bidang (Kabid) Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Sukabumi, Sudrajat mengatakan bahwa pihaknya menerima laporan warga langsung menerjunkan anggotanya untuk meluncur ke lokasi kejadian.

"Lokasi yang terbakar adalah dapur tempat masak pesantren Attohiriyah milik bapak Komar dan 1 atap rumah milik Dede Miftah," ujar Sudrajat menerangkan kepada wartawan.

Sudrajat menambahkan bahwa adapun kronologisnya berawal dari adanya anak pesantren yang membakar sampah. "Saat selesai membakar sampah tidak melihat sisa tempat pembakaran sehingga menjalar membakar dapur," ujarnya.

Lebih lanjut Sudrajat mengatakan bahwa beruntung ada yang melihat kejadian tersebut sehingga dapat dikendalikan dengan cepat oleh masyarakat melalui pemadaman awal dan melaporkan langsung kepada petugas Damkar Kota Sukabumi.

Baca Juga : Kebakaran Hebat 6 Ruko di Jayapura, Ibu dan Dua Anaknya Tewas

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement