JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerima pisau khas Aceh jenis 'Siwah' dan kopiah maketup saat meresmikan pemugaran makam Sultan Alaidin Muhammad Daud Syah di TPU Utan Kayu, Rawamangun, Pulo Gadung, Jakarta Timur pada Senin (13/12/2021).
(Baca juga: Anies: JIS Dibiayai Uang Pajak Warga Jakarta, Bukan Hadiah Perusahaan)
Dalam kesempatan itu, Anies juga melakukan tabur bunga di makam Sultan Alaidin Muhammad Daud Syah serta menandatangani prasasti pemugaran kawasan makan tersebut. Hadir keluarga atau ahli waris dari Sultan Alaidin Muhammad Daud Syah.
(Baca juga: Adzan Berkumandang di JIS, Gubernur Anies: Sangat Syahdu)
"Suatu kerhormatan mendapatkan siwah yang Insya Allah akan saya jaga siwah ini sebaiknya sebagai amanat,”ujar Anies di lokasi.
Anies juga akan menjaga amanat yang telah diberikan kepadanya, tidak hanya sekadar menjaga sebuah barang.
“Dan juga terima kasih atas pemberian kopiah maketup yang saat ini saya kenakan yang baru saja diberikan oleh keluarga Insya Allah akan saya jaga sebaik baiknya," tutup Anies.