Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ahok: Buya Syafii Maarif Teladan dan Inspirasi dalam Merawat Kebhinekaan

Muhammad Refi Sandi , Jurnalis-Jum'at, 27 Mei 2022 |16:13 WIB
Ahok: Buya Syafii Maarif Teladan dan Inspirasi dalam Merawat Kebhinekaan
Ahok dan Buya Syafii Maarif (Foto: Instagram BTP)
A
A
A

JAKARTA - Eks Gubernur DKI sekaligus Komisaris Utama (Komut) Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengenang mantan Ketua Umum (Ketum) PP Muhammadiyah Buya Syafii Maarif sebagai teladan dan inspirasi.

Buya Syafii Maarif meninggal dunia di DI Yogyakarta pada hari ini, Jumat (27/5/2022).

"Bangsa Indonesia sangat kehilangan negarawan seperti beliau yang telah menjadi tauladan dan insipirasi bagi kami dalam merawat kebhinekaan," kata Ahok dalam laman Instagram @basukibtp.

Ahok pun berdoa agar almarhum Buya Syafii mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa. "Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Prof. Dr. K.H. Ahmad Syafii Maarif (Buya Syafii). Semoga almarhum ditempatkan di tempat terbaik di sisi Tuhan YME," ujarnya.

Baca juga: Moeldoko: Buya Syafii Maarif Tokoh Penjaga Nurani Bangsa

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement