Setahun setelah dijatuhi hukuman, pengadilan disiplin juga melarang Lim berpraktik kedokteran di negara itu.
Menurut New Zealand Herald, Lim terus menyangkal kejahatan selama sidang pada 26 Januari lalu. Dia juga tidak menyelesaikan perawatan yang bertujuan untuk mengurangi risiko pelaku seks mengulangi kejahatan mereka.
Hukuman Lim berakhir pada 1 Juni lalu. Seorang juru bicara Kementerian Bisnis, Inovasi dan Ketenagakerjaan mengkonfirmasi dengan New Zealand Herald bahwa Lim dideportasi dua hari kemudian.
Seorang manajer umum verifikasi dan kepatuhan di Immigration NZ mengatakan pemerintah menanggung biaya deportasi Lim.
"Kami memprioritaskan kasus untuk deportasi dengan mereka yang terlibat dalam kriminalitas atau yang menimbulkan risiko terhadap integritas sistem imigrasi Selandia Baru menjadi kasus prioritas tertinggi untuk deportasi," katanya seperti dikutip New Zealand Herald.
Menurut laporan media, lahir di Malaysia dan dilatih di Skotlandia, Lim pindah ke Selandia Baru pada 2006 untuk bekerja di Rumah Sakit Hawke's Bay.
Dokter itu menghabiskan tiga tahun sebagai registrar di sana, sebelum bekerja penuh waktu di klinik The Doctors di Hastings.
(Susi Susanti)