Dalam sambutan yang mewakili teman-teman Abe, Suga mencatat bahwa banyak orang berusia 20-an dan 30-an telah muncul untuk menawarkan bunga.
"Kamu selalu bilang kamu ingin membuat Jepang lebih baik, bahwa kamu ingin anak muda memiliki harapan dan kebanggaan," kata Suga, suaranya bergetar.
Sekira 4.300 orang menghadiri upacara pemakaman itu sendiri, bersama dengan setidaknya 48 tokoh pemerintah saat ini atau sebelumnya, termasuk Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) Kamala Harris dan Perdana Menteri India Narendra Modi.
"Dialah yang menciptakan istilah Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka," kata Harris kepada wartawan setelah pemakaman, merujuk pada konsep yang telah menjadi landasan keamanan Asia.
"Kami menghargai prinsip-prinsip itu dan kami mendukungnya. Ini adalah bagian dari ikatan yang membentuk aliansi."
Duta Besar Rusia untuk Jepang, Mikhail Galuzin, juga hadir.
Sekira 20.000 polisi dikerahkan, jalan-jalan di dekatnya ditutup dan bahkan beberapa sekolah ditutup karena Jepang berusaha menghindari kesalahan keamanan yang menyebabkan penembakan Abe dengan senjata rakitan oleh seorang tersangka yang, kata polisi, menuduh Gereja Unifikasi memiskinkan keluarganya.