WAY KANAN - Seorang pria berinisial B warga Kampung Gunung Sangkaran, Kecamatan Blambangan Umpu, tertabrak kereta api Senin 17 Oktober 2022 sore.
Menurut keterangan warga bernama Amran, dia bersama Polisi Khusus Kereta Api (Polsuska) yang bernama Abung mendatangi lokasi tempat kejadian perkara ditemukannya jasad pria tersebut di rel kereta api.
"Saya dengan Polsus tahu berita dari PPKA Stasiun Tanjung Rajo, Polsuska Abung mengajak saya ke Stasiun Tj Rajo," kata Amran.
Menurut Amran, kecelakaan tertabraknya pria tersebut terjadi di antara jalur stasiun Way Tuba menuju Stasiun Tanjung Rajo, Kecamatan Blambangan Umpu.
 Baca juga: Jenazah Pria Ditemukan di Lintasan Kereta Api di Bekasi, Diduga Bunuh Diri
"Untuk Lokasi TKP penemuan jasad, di wilayah Tanjung Rajo. Enggak tahu tertabraknya di mana, tapi jasadnya ada di depan stasiun Tanjung Rajo," tambah Amran.
Amran menerangkan bahwa pihak kepolisian dari Polsek Blambangan Umpu dan mobil ambulans Puskesmas Way Tuba sudah berada di Lokasi di Stasiun Tanjung Rajo.
"Pihak kepolisian dan Puskesmas sudah ada di Lokasi, begitu juga kepala Kampung Gunung Sangkaran sudah di TKP," ujarnya.Â
Baca Juga: Aksi Nyata 50 Tahun Hidupkan Inspirasi, Indomie Fasilitasi Perbaikan Sekolah untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News