DENPASAR - Sejumlah pemimpin negara kembali berdatangan ke Bali untuk menghadiri KTT G20, Selasa (14/11/2022). Pada sore ini, Presiden China Xi Jinping hingga Presiden Perancis Emmanuel Macron dijadwalkan mendarat di Bali.
"Presiden China dan Presiden Perancis sore ini tiba," kata Kepala Kantor Hukum dan HAM Bali Anggiat Napitupulu, Senin (14/11/2022).
Selain Xi Jinping dan Macron, ada empat kepala negara lainnya yang dijadwalkan tiba hari ini. Terdiri Perdana Menteri Saudi Arabia, Perdana Menteri Kanada, Perdana Menteri India dan Presiden Turki.
"Untuk jamnya fluktuatif menyesuaikan skedul mereka," imbuh Anggiat.
Hingga siang ini, sudah sedikitnya delapan kepala negara tiba di Bali mulai Minggu (13/11/2022) hingga siang ini.
Baca Juga: BuddyKu Festival, Generasi Muda Wajib Hadir
Follow Berita Okezone di Google News