Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Harap Waspada! Ini 5 Daerah Rawan Angin Puting Beliung di Indonesia

Ajeng Wirachmi , Jurnalis-Selasa, 13 Desember 2022 |11:29 WIB
Harap Waspada! Ini 5 Daerah Rawan Angin Puting Beliung di Indonesia
Angin puting beliung (Foto: Antara)
A
A
A

Wilayah Kalimantan lain yang juga cukup rawan akan angin kencang atau puting beliung adalah Kalimantan Barat, terutama Kubu Raya. Laman Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menyebut bahwa wilayah tersebut juga kerap dilanda hujan, sehingga menyebabkan angin puting beliung. Oleh sebab itu, BPBD Kubu Raya rutin melakukan monitoring di daerah-daerah rawan, seperti di sekitaran sungai Kapuas.

2. Halmahera

Halmahera juga menjadi salah satu wilayah yang dilaporkan BMKG rawan mengalami bencana angin puting beliung. Pada Mei 2022 lalu, 24 rumah warga rusak akibat hantaman angin besar di Kecamatan Kao Utara dan Galela Utara, Halmahera Utara, Maluku Utara. Selain merusak rumah warga, angin juga meluluhlantakkan madrasah dan sekolah. Adapun jumlah warga yang luka sebanyak 3 rumah, akibat terkena runtuhan bangunan. Usai kejadian tersebut, BPBD Halmahera Utara langsung melakukan evakuasi dengan mengungsikan warga ke tempat tinggal sementara.

Pada 24 Oktober 2022, Halmahera kembali dilanda angin puting beliung, tepatnya di Tobelo Timur, Halmahera Utara. Berdasarkan data yang dipublikasikan oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes), 11 KK dengan 44 jiwa terdampak bencana ini dan harus diungsikan. Tidak ada korban tewas dalam peristiwa ini, hanya ada satu warga yang menderita luka ringan. Dinas Kesehatan setempat segera melakukan pemantauan di lokasi bencana dan berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Halmahera Utara.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement