SOLO - Sebanyak 17.200 anggota Polda Jateng masih melaksanakan operasi pengamanan dalam rangka Natal dan Tahun Baru (Nataru), Minggu (1/1/2023). Mereka tersebar di beberapa titik seperti di gereja-gereja dan lokasi perayaan tahun baru.
"Kami sudah lakukan ploting. Operasi Nataru masih berlaku. Artinya dari 17.200 anggota masih melakukan pengamanan baik di Pospam, Posyan terpadu," ujar Kapolda Jawa Tengah, Irjen Ahmad Luthfi di Benteng Vasternberg.
Kapolda menjelaskan, dari 7.620 gereja yang ada di Jawa Tengah, sebanyak 660 gereja masih melakukan misah.
 BACA JUGA:Kapolri: Perayaan Tahun Baru di Seluruh Indonesia Aman dan Lancar
Sedangkan untuk perayaan tahun baru, dari 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah, sebanyak 20 kabupaten menyelenggarakan Car Free Night (CFN).
"Hari ini sudah kami cek di jajaran polres untuk melakukan kegiatan pengamanan terhitung mulai tadi pukul 19.00 sampai jam 01.00 CFN di seluruh Jateng sudah dilakukan ploting, oleh ajaran para Kapolres," beber dia.
Sementara itu, Wakil Walikota Kota Solo, Teguh Prakosa mengatakan jika pelaksanaan perayaan tahun baru di Kota Solo berjalan lancar.
"Cuaca mendukung sekali saat acara menyambut tahun baru 2023 Pemkot terselenggara," ujarnya.
 BACA JUGA: Awal Tahun 2023, Aceh Besar Diguncang Gempa M3,7 Pusatnya di Darat
Follow Berita Okezone di Google News