BANDUNG BARAT - Jumlah kendaraan yang masuk dan melintas di kawasan wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023, mengalami kenaikan jika dibandingkan tahun lalu.
"Selama libur Nataru kemarin kendaraan ke kawasan wisata Lembang mengalami kenaikan sebesar 2% dibandingkan tahun lalu. Yakni dari 338.754 menjadi 346.184 kendaraan," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dishub, KBB, Fauzan Azima, Sabtu (7/1/2023).
 BACA JUGA: Pelajar di Bandung Barat Diminta Tak Bawa Lato-Lato ke Sekolah karena Ganggu Kegiatan Belajar Mengajar
Menurutnya, data tersebut berdasarkan rekap yang tercatat di Dishub KBB berdasarkan pemantauan di libur Nataru. Kenaikan jumlah kendaraan sebanyak 2% itu salah satunya karena tahun ini sudah tidak ada lagi PPKM dan pembatasan kunjungan ke tempat wisata.
Sedangkan untuk jumlah kendaraan yang melintas di kawasan Padalarang, justru mengalami penurunan cukup signifikan jika dibandingkan dengan periode libur Nataru tahun sebelumnya. Berdasarkan data yang tercatat penurunanya hingga mencapai 50%.
"Dibandingkan tahun lalu jumlah kendaraan yang melintas kawasan Padalarang justru turun, dari 616.919 menjadi 328.320 kendaraan," ucapnya.
Diakuinya, selama periode libur Nataru lalu kondisi kepadatan arus lalu lintas terhitung fluktuatif. Kepadatan kendaraan hanya terjadi di hari-hari tertentu seperti libur akhir pekan atau tanggal merah. Secara umum arus lalu lintas dapat terkendali dengan baik dan lancar.
Follow Berita Okezone di Google News