Share

Berkunjung ke Ethiopia, Menlu Qin Sebut China dan Amerika Tak Bersaing

Agregasi VOA, · Kamis 12 Januari 2023 17:07 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 12 18 2745154 berkunjung-ke-ethiopia-menlu-qin-sebut-china-dan-amerika-tak-bersaing-aS8WXI74kf.jpg Menlu China, Qin Gang (foto: Reuters)

ADDIS ABABA - Seruan Uni Afrika agar memiliki perwakilan permanen di Dewan Keamanan (DK) Persatuan Bangsa Bangsa (PBB), menemui hambatan setelah gagal mendapatkan dukungan dari Menteri Luar Negeri China yang baru, Qin Gang, pada Rabu 11 Januari 2023.

Namun, dalam acara pembukaan markas baru Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Afrika yang dibangun China di ibu kota Ethiopia Addis Ababa, Qin justru menekankan kemitraan China dengan Afrika, dalam masalah keamanan dan pembangunan ekonomi.

China sendiri, yang telah banyak berinvestasi dalam berbagai proyek infrastruktur di Afrika, termasuk dalam pembangunan jalur kereta, jalan raya, dan rumah sakit, merupakan anggota tetap DK PBB.

ย BACA JUGA:Cegah Pengaruh China, Australia Desak Pembentukan Pakta Keamanan dengan Papua Nugini

Ketua Komisi Uni Afrika, Moussa Faki Mahamat menyebut, kurangnya keterwakilan Afrika di DK PBB sebagai masalah penting, karena sebagian besar isu yang ada dalam agenda dewan tersebut biasanya berhubungan dengan negara-negara Afrika.

โ€œBenua Afrika, dengan 1,3 miliar penduduk dan 54 negara anggota, memiliki hak untuk menjadi anggota dari pemerintahan internasional ini dan menjadi anggota tetap dewan keamanan,โ€ kata Moussa.

Selama konferensi pers, Qin menolak gagasan bahwa China dan AS bersaing dan justru menyerukan ajakan untuk saling menghormati.

ย BACA JUGA:Jepang Kecam China Hentikan Pemberian Visa

Follow Berita Okezone di Google News

"(Hubungan) ini tidak boleh didasarkan pada permainan menang atau kalah zero sum. Kalau seperti itu, tidak akan ada pemenang dan dunia akan menderita,โ€ kata Qin.

Pernyataan itu disampaikan setelah AS menggelar KTT AS-Afrika di Washington pekan lalu dalam upaya untuk menegaskan kembali pengaruhnya di Afrika.

Qin sendiri telah memulai perjalanannya selama seminggu ke Afrika, di mana ia juga akan mengunjungi Angola, Benin, Mesir dan Gabon.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini