Saat itu, Habibie merupakan pimpinan proyek pembuatan pesawat sekaligus Menteri Riset dan Teknologi. Nama Gatotkaca diberikan oleh Presiden Soeharto. Sayangnya, pesawat yang sengaja dipersiapkan Habibie untuk 30 tahun ke depan itu tidak berumur panjang. Produksi N250 dihentikan karena Indonesia mengalami krisis moneter.
4. Gus Dur Tetapkan Imlek Sebagai Hari Libur
Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur menetapkan Hari Raya Imlek atau Tahun Baru China sebagai hari libur fakultatif, yakni hanya berlaku bagi mereka yang merayakan. Gus Dur adalah presiden yang sangat dekat dengan masyarakat etnis Tionghoa di Indonesia.
Ia berhasil menghapus diskriminasi terhadap warga etnis Tionghoa di Tanah Air, pada tahun 2000. Gus Dur juga mengeluarkan kebijakan, di mana agama Konghucu diakui sebagai salah satu agama di Indonesia.
5. Megawati Sang Presiden Wanita Pertama Indonesia
Selanjutnya, ada Presiden Megawati Soekarnoputri yang menorehkan pencapaian dengan menjadi presiden wanita pertama di Indonesia dan masih merupakan satu-satunya hingga kini. Megawati, yang menjabat pada tahun 2001-2004, menghasilkan kebijakan-kebijakan penting. Salah satunya, ia menandatangani Perppu (Peraturan Pemerintah Pengganti UU) Nomor 1 Tahun 2002 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Terorisme.
Selain itu, ada pula Perppu Nomor 2 tahun 2002 tentang Pemberlakuan Perppu Nomor 1 Tahun 2002. Ia juga meneruskan warisan Gus Dur terkait Imlek, dengan menjadikannya sebagai hari libur nasional melalui Keppres Nomor 19 Tahun 2002.