JAKARTA - Bharada E akan menjalani sidang vonis atas kasus pembunuhan terhadap Brigadir J, pagi ini, Rabu (15/2/2023). Jelang dimulainya sidang, fans erdakwa yang jadi justice collaborator tersebut hadir memberikan dukungan.
Para pendukung Bharada E berkumpul di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan untuk memberikan dukungan dan menyaksikan jalannya persidangan.
Pantauan sejak pukul 07.40 WIB, pendukung Bharada E mulai dari remaja hingga ibu-ibu alias emak-emak sudah tiba di PN Jakarta Selatan dengan mengenakan berbagai macam kaus tanda dukungan.
Terlihat, ada yang mengenakan kaus bertuliskan #torangdengicad. Bahkan ada pula yang sengaja mencetak foto Bharada E dan ditempel di kaus.
Baca juga: Jelang Vonis Richard Eliezer, Keluarga dan Kuasa Hukum Harap Keadilan
Tak hanya pendukung, sejumlah karangan bunga juga terpantau di PN Jaksel. Karangan bunga itu berisi dukungan serta meminta majelis hakim dapat memberikan putusan yang adil bagi Richard.
"Hendaklah Keadilan Ditegakan Supaya Dunia Tidak Binasa #Save Bharada E," demikian tulisan karangan bunga yang dikirim dari admin Sobat Icad.
"Buat Icad apapun keputusannya kami akan tetap mendukungmu," demikian tulisan karangan bunga yang lain.