PRANCIS - Salib yang diambil dari puing-puing medan perang Somme dan dibawa ke Inggris harus dikembalikan ke rumah aslinya di Prancis.
Salib itu berasal dari gereja Doingt-Flamicourt, yang dihancurkan, bersama dengan bagian kota lainnya, selama pertempuran Perang Dunia Pertama.
Diyakini itu diselamatkan oleh seorang pendeta Angkatan Darat Inggris dan ditempatkan di Gereja All Saints di Tinwell, Rutland.
Lebih dari satu abad kemudian, salib itu harus diambil kembali.
Doingt, dekat Amiens, adalah salah satu dari banyak pemukiman yang terhapus dari peta selama kampanye pada 916 yang merenggut lebih dari 300.000 jiwa.
"Pada Hari Peringatan 2018 kami memperingati seratus tahun perang dan pendeta desa bertanya apakah ada sesuatu yang menarik di gereja,” terang mantan sipir gereja All Saints June Dodkin, dikutip BBC.
"Kami menyarankan salib yang kami tahu, dari catatan, berasal dari Doingt,” lanjutnya.